Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2018

Angka Gizi Buruk dan Ancaman Stunting di Sumut

ROLAN BRIAN Tambunan, balita umur 14 bulan mendadak kejang-kejang, Selasa (18/9). Mulutnya berbuih. Paulina Pasaribu (34) begitu panik dan ketakutan. Sebagai ibu, ia tak ingin terjadi suatu yang buruk pada bayinya. Ia lekas mengambil inisiatif. Ia boyong buah hatinya itu ke rumah sakit terdekat, dengan menumpang beca motor tetangga.  Keluarga ini tinggal di rumah sewaan di lahan garapan, Jalan Germenia Tower, Desa Kelambir 5 Kebun, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang. Sebuah rumah berdinding tepas bambu. Minim pencahayaan dan hanya ada sebuah bohlam menerangi kamar. Jarak dari kediamannya ke Rumah Sakit Advent, Medan sekitar enam kilometer dengan rute tempuh berupa jalanan buruk, becek dan berlobang. Saat ditemui di Rumah Sakit Advent Medan, Paulina bercerita jika bayinya mendadak mengalami demam tinggi. Bahkan sudah tujuh kali kejang-kejang dalam satu hari itu. "Kondisi anak saya ini memang sakit-sakitan. Sering demam dan flu. Itu sudah sejak dua bulan